Salam Perkenalan
Haiii...Assalamualaikum....
Hari ini adalah pertemuan pertama kita setelah libur akhir semester. Semoga di tengah pandemi ini kalian sekeluarga tetap sehat 😊 dan bahagia.
Kita semua harus tetap aktif dan tidak menjadikan situasi pandemi ini sebagai kendala untuk tetap beraktifitas, belajar dan belajar.
Bagi yang belum kenal, perkenalkan saya Ibu Yudha Khrisnawati. Insha Allah saya akan mendampingi kalian dalam belajar matematika di kelas 12 TAVA, 12 TAVB, 12 TAVC, 11 TAVA, 11 TAVB, 11 TAVC dan 11 TAVD. Di sini kita sama-sama belajar ya....., ibu terutama masih harus banyak belajar beradaptasi dan bersahabat dengan teknologi yang saat ini tengah menggantikan tatap muka. Walaupun sebenarnya tatap muka tetap tidak akan bisa digantikan dengan tatap layar.
Saya yakin kalian juga merasa seperti itu, sudah kangen duduk di bangku sekolah kembali, bercengkerama dengan teman-teman. Kangen menanti bel berbunyi dan beli jajanan di kantin, bercanda menghabiskan hari-hari terakhir di masa SMK....Kita berdoa saja semoga pandemi ini segera berlalu...Aamiin yaa robbal alamiin.
Pada masa pandemi ini kita masih belajar secara daring ya.
Perhatikan jadwal pelajaran tiap harinya, jangan lupa berdoa sebelum belajar.
Pada pertemuan pertama ini silahkan kalian download materi pertemuan pertama berikut. Pelajari dengan baik, catat pada buku catatan kalian, kerjakan ulang setiap contoh soalnya, dan berusahalah untuk memahami setiap materi dengan baik.
Materi Pertemuan 1_PJJ Kelas 12
Materi Pertemuan 1_PJJ Kelas 11
Komentar
Posting Komentar